KPI DAKWAH
Komunikasi Dan Penyiaran Islam Community

Selingkuh Life Style



Dalam setiap hubungan pacaran ataupun pernikahan pasti tidak ada orang ingin di hianati cintanya ataupun disakiti hatinya dengan perselingkuhan, namun pada kenyataannya banyak sekali pasangan yang mengaku pernah atau bahkan sering melakukan perselingkuhan, perselingkuhan menjadi hal yang biasa bagi sebagian orang.

Saya sering nonton acara street magic di TV, biasanya sang pesulap selalu menyajikan aksi sulap hipnotis, kebanyakan yang dihipnotis adalah pasangan muda yang lagi berpacaran, kadang ada pula pasangan suami istri, 

Banyak yang mengaku memiliki pacar lebih satu, atau pasangan suami istri yang suaminya selingkuh, istrinya selingkuh dan masih banyak lagi perselingkuhan-perselingkuhan yang lain. Namun yang aneh adalah banyak yang merasa sakit hati ketika mengetahui pasangannya melakukan perselingkuhan, padahal dirinya sendiri juga berselingkuh, hal ini menunjukkan bahwa tidak ada orang yang ingin diselingkuhi dan di sakiti hatinya karena perselingkuhan. Entah karena kurang tau diri atau merasa dirinya yang pantas melakukan perselingkuhan, yang jelas kebanyakan orang tidak ingin diselingkuhi.

Bagi saya itu adalah realita kehidupan yang ada di sekitar kita, yang kebanyakan orang tidak ingin di khianati namun kurangnya kesadaran untuk tidak mengkhianati. Bukankah jika kita ingin diberi kita harus memberi terlebih dahulu? Namun yg banyak ingin diberi terlebih dahulu baru kita mau memberi atau bahkan ingin diberi namun tidak terbesit keinginan untuk memberi. Kita selalu ingin di beri kesetiaan namun belum tentu kita setia pada pasangan.

Orang yang baik akan mendapatkan hasil akan kebaikannya tersebut, dan juga orang yang jahat akan menuai hasil dari kejahatannya. Mungkin anda merasa benar jika melakukan perselingkuhan dengan alasan untuk menyeleksi pendamping hidup yang lebih baik, melakukan pacaran dengan lebih banyak orang untuk bisa dipilih mana yang terbaik untuk hidup anda, namun alangkah baiknya jika anda mau berkaca pada diri anda sendiri, mau tidak jika anda diperlakukan sama seperti itu?

Bersikap terus terang dan apa adanya adalah sikap yang disukai oleh banyak orang, namun belum tentu banyak orang yang mau melakukannya.

kpi dakwah
0 komentar:

Posting Komentar

E-book tutorial menjadi penulis blog kpi dakwah

E-book tutorial menjadi penulis blog kpi dakwah
jika ingin jadi penulis blog ini silahkan download dan pelajari ketentuannya
Selamat datang di blog KPI Dakwah..
Blog ini bertujuan sebagai suatu Wadah komunikasi untuk mahasiswa & Dosen KPI Dakwah.
bagi sahabat yang ingin menjadi penulis di blog ini silahkan kirim email: kpidakwah@gmail.com


FIKRI AMRULLAH. Diberdayakan oleh Blogger.

Pilih Kategori

Daftar ISI

Silahkan klik salah satu berita diatas